Syariahsaham.com, CIANJUR -- Setelah kita memahami hakekat investasi dan belajar tentang beberapa instrumen investasi, berikut ini kita akan membahas tentang tujuan dan waktu investasi:
KITA PILIH YANG MANA
Dari pembahasan-pembahasan yang ada kiranya para peserta sudah menduga saya akan membawa anda ke arah pilihan instrumen investasi yang mana.
Dari pembahasan-pembahasan yang ada kiranya para peserta sudah menduga saya akan membawa anda ke arah pilihan instrumen investasi yang mana.
Di grup diskusi nampaknya kita telah sependapat bahwa dari sekian instrumen investasi, SAHAM menjadi pilihan instrumen investasi kita. Reksadana dan ETF akan kita masukan dalam istrumen investasi karena di dalamnya sebagian besar terdiri dari saham.
TUJUAN INVESTASI
Sebagian jawaban di diskusi mengatakan bahwa tujuan dari investasi adalah sebagai persiapan pensiun. Artinya pada waktu pensiun minimum biaya atau atau gaya hidup anda seperti saat ini masih dapat anda nikmati bahkan kalau bisa lebih dari itu.
Sebagian jawaban di diskusi mengatakan bahwa tujuan dari investasi adalah sebagai persiapan pensiun. Artinya pada waktu pensiun minimum biaya atau atau gaya hidup anda seperti saat ini masih dapat anda nikmati bahkan kalau bisa lebih dari itu.
The best time to start investing was yesterday. The second best time is today. Tomorrow is better than nothing
INVESTING COACH Channel ini akan sangat bermanfaat sekali jika anda mengikuti juga diskusinya. Untuk mengikuti diskusinya silahkan klik https://t.me/joinchat/CqOeZUBP24qCLqFcaxRDLg
Untuk mempermudah pencapaian tujuan, coba kuantitatifkan tujuan anda. Contohnya: Saya ingin punya dana 100 juta per tahun untuk membiayai hidup saya pada waktu saya pensiun di umur 65 tahun.
Jika asumsi usia anda 30 tahun saat ini akan lebih mudah membuat langkah-langkah Anda 35 tahun mendatang dikaitkan dengan investasi yang Anda mulai saat ini.
Jika tujuannya sama maka setiap kelompok umur, taktik dan strategi pencapaiannya akan berbeda antara yang mulai umur 25, 30, 40 tahun dan seterusnya.
Akan tetapi jangan khawatir. Tidak ada kata terlambat. Anda tetap bisa mulai berinvestasi pada saat anda merayakan ulang tahun anda yang ke 50.
Walaupun demikian, lebih dini investasi dilakukan, maka si investor memiliki kesempatan untuk lebih memanfaatkan rumus THE POWER OF COMPOUNDING dengan lebih baik.
The Power of Compounding adalah kunci dari pertumbuhan investasi kita. Yang harus kita kejar adalah berapa persentase pertumbuhan yang bisa kita capai setiap tahun atau setiap bulan dari sekian instrumen yang kita bahas. Persentase pertumbuhan dari investasi di saham nampaknya yang mungkin bisa mencapai yang paling tinggi dibandingkan instrumen-instrumen investasi lainnya
Mari kita lihat Power of Compounding dalam praktik. Anda-anda sekalian bisa mendownload Calculator Compounding dari PlayStore. Mencarinya cukup dengan memasukkan kata kunci compounding. Aplikasinya banyak sekali. Download salah satunya dan buka. Silahkan coba-coba masukkan data-data yang diminta oleh aplikasi tersebut. Mudah-mudahan dengan mengisinya Anda akan mulai mengerti
RUMUS 72
Di samping mempelajari Power of Compounding, dalam ilmu investasi jangan sampai lupakan Rumus 72.
Jika anda ingin dana anda menjadi 2x lipat dalam 3 tahun, berapa % pertumbuhannya per tahun? Jawabannya 72:3= 24%.
Jika 4 tahun? 18%
Jika 5 tahun? 14.4%
Jika 6 tahun? 12%
Jadi dalam berapa tahun dana anda akan menjadi 2x lipat jika disimpan di deposito dengan imbal hasil 6%? Jawabannya tentu saja 12 tahun.
Di samping mempelajari Power of Compounding, dalam ilmu investasi jangan sampai lupakan Rumus 72.
Jika anda ingin dana anda menjadi 2x lipat dalam 3 tahun, berapa % pertumbuhannya per tahun? Jawabannya 72:3= 24%.
Jika 4 tahun? 18%
Jika 5 tahun? 14.4%
Jika 6 tahun? 12%
Jadi dalam berapa tahun dana anda akan menjadi 2x lipat jika disimpan di deposito dengan imbal hasil 6%? Jawabannya tentu saja 12 tahun.
0 Response to " CIBER: Tujuan, Waktu Investasi dan The Power of Compounding "
Posting Komentar