Sumber artikel : https://xdana.com/id/artikel/memulai-investasi-untuk-freshgraduate-yang-baru-bekerja/
Memulai investasi bisa dilakukan sejak kamu mendapatkan pekerjaan! Mengalokasikan gaji bulanan untuk dipakai memenuhi kebutuhan sehari-hari, menyiapkan dana cadangan, dan memulai investasi memang bukan hal yang mudah. Tapi, bukan berarti ini mustahil untuk dilakukan. Terlebih dana investasi yang bertumbuh dapat memberikan keuntungan finansial yang menjanjikan. Lantas, apa pentingnya berinvestasi sejak kamu masih baru mulai berkarier?
Peningkatan nilai aset dan kekayaan
Tahukah kamu? Semakin cepat kamu berinvestasi, maka semakin besar peluang keuntungan yang didapatkan. Hal ini dikarenakan investasi secara otomatis akan meningkatkan nilai aset dan kekayaan yang kamu miliki.
Terlepas dari apapun bentuk instrumen investasi yang dipilih, mulai dari deposito, emas, maupun reksa dana yang banyak dipilih oleh investor pemula karena minim risiko. Ketika dana investasi atau aset ini berkembang pesat, pastinya jumlah kekayaan yang kamu miliki juga ikut berkembang.
Terhindar dari risiko inflasi
Krisis ekonomi global secara tidak langsung membuka risiko inflasi pada mata uang hampir di seluruh dunia. Terlebih mata uang rupiah yang memiliki tingkat inflasi cukup tinggi. Secara sederhana inflasi ini berarti kondisi dimana persediaan uang mengalami peningkatan. Di sisi lain, inflasi juga menjadi indikator di mana secara umum harga-harga bahan pokok mengalami kenaikan signifikan dalam kurun waktu tertentu.
Nah, risiko inflasi ini tentu bisa diminimalisir ketika kamu sudah memulai investasi sedini mungkin. Persediaan aset pada instrumen inflasi akan menjaga nilai kekayaan dan daya beli kamu di tengah tingginya harga-harga bahan pokok. Dengan begitu, kamu tidak mengalami krisis finansial pribadi karena sudah memiliki bekal investasi yang memadai.
Kondisi keuangan yang merdeka
Bebas masalah keuangan dapat diwujudkan ketika seseorang bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan persediaan dana yang dimiliki, tanpa harus bekerja keras. Kondisi ini sangat bisa terwujud ketika kamu tidak menyegerakan diri untuk berinvestasi sesegera mungkin setelah menerima gaji. Alih-alih menghabiskan uang untuk keperluan konsumtif, kamu bisa menggunakannya untuk berinvestasi.
Tidak hanya memberikan passive income, tetapi investasi juga bisa memberikan capital gain untuk kamu. Keuntungan finansial inilah yang nantinya bisa kamu manfaatkan untuk bebas memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Memulai investasi sebagai alternatif persiapan dana pensiun
Meski kamu masih berada di usia yang produktif, bukan berarti dana pensiun tidak perlu dipersiapkan dari sekarang. Karena kamu tidak tahu apa yang terjadi di kemudian hari, terlebih saat berusia lanjut kondisi fisik seseorang cenderung mengalami penurunan. Kondisi ini jelas berpengaruh pada tingkat produktivitasnya.
Nah, kamu bisa mempersiapkan dana pensiun untuk masa depan yang lebih cerah dengan berinvestasi sejak muda. Investasi yang direncanakan sedini mungkin tentu akan membantu kamu lebih mudah menyiapkan dana pensiun. Jadi, kamu bisa menikmati hari tua dengan hati yang tenang dan bebas masalah finansial karena terbantukan dengan adanya investasi ini.
Tertarik memulai investasi sekarang juga? Tenang saja, kamu bisa memulainya dengan sangat mudah! Manfaatkan aplikasi instan investasi reksa dana dari XDana yang sudah resmi beroperasi sejak tahun 2015 silam. XDana menjadi satu-satunya aplikasi investasi reksa dana yang sudah mengantongi sertifikasi Invest Adviser dan diawasi langsung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sehingga terjamin kredibilitasnya.
Jadi, tunggu apalagi? Segera mulai investasi sekarang juga bersama XDana! Dapatkan keuntungan investasi dalam jumlah maksimal, tanpa khawatir permasalahan finansial di masa mendatang. Selamat mencoba dan semoga kamu bisa mendapatkan keuntungan maksimal, ya!
Photo Credit: Pixabay
0 Response to " Memulai Investasi Setelah Baru Bekerja Itu Penting! "
Posting Komentar